Afrizal Malna, Pelayaran Tuhan
Afrizal Malna, Pelayaran Tuhan
Author :
3981
(0 Votes)
(0 Votes)
Afrizal Malna, Pelayaran Tuhan
Dalam orang tak bertuhan dalam orang tak bertuhan aku berlayar dalam tubuh tubuh sepi terdaging di puncak puncak kediaman hening mengeras dalam hujan hujan panjang O, tuhan berlaut dalam keheningan nisu pada kapal kapal kaku bisik bisik menjauh kata yang mengeras dalam makna aku mengental dalam tarian sinarmu mabok lautanmu - samudra diri melaju melaju kaku ke kota kota sepi semua tak bicara dalam sujud abadi: diri yang terusir darimu jadi laut tak bertepi