Islam: Spirit Sepanjang Zaman

Islam: Spirit Sepanjang Zaman

Islam: Spirit Sepanjang Zaman

Editor :

Arif Mulyadi

Publisher :

Al Huda

Publish number :

1

Publication year :

2010

Publish location :

Jakarta

Number of volumes :

1

ISBN :

978-979-119-384-9

(0 Votes)

QRCode

(0 Votes)

Islam: Spirit Sepanjang Zaman

Era globalisasi (baca: Amerikanisasi) saat ini telah membawa masuk budaya-budaya asing yang masuk ke Indonesia, yang sayangnya budaya negatifnya yang sering diadopsi oleh masyarakat dunia. Sebagian pengamat menyebut bahwa fenomena itu merupakan budaya MTV yang dipromosikan terus menerus oleh sebuah negara yang menempatkan dirinya sebagai globocop (polisi dunia): Amerika. Kaum Muslim sebagai entitas keagamaan terbesar di Indonesia tak lepas dari itu sehingga rasanya tidak “mendunia” kalau tidak menerima Amerika sebagai parameter unggul bagi kemajuan bangsa. Krisis percaya diri ini, dalam konteks berbangsa lebih jauhnya, hanya menyumbangkan betapa rentannya bangsa ini untuk menjaga martabatnya. Buku ini ditulis untuk kaum Muslim dunia dengan tujuan membangun kembali kebanggaan mereka terhadap Islam secara rasional sehingga para penganutnya di mana pun mereka berada tetap percaya diri. Penulisnya, Mujtaba Musawi Lari, adalah pemikir Muslim ensiklopedia prolific yang telah berhasil membahasakan keunggulan Islam secara popular. Tak pelak lagi, buku Islam: Spirit Sepanjang Zaman ini layak untuk dijadikan salah satu referensi utama.